Minggu, 14 Agustus 2011

Love-Step (Story Fiksi) starred Yuki Kato, Stefan William from Arti Sahabat

Perkenalan Tokoh


Yuki Kato
Miki (17th)-gadis yang gemar melukis ini sangat aktif dan energik. Tak ada hari tanpa olahraga pagi. Selain ingin menurunkan berat badan dan menghilangkan pipi tembemnya, Miki ingin selalu tampil segar supaya bisa menarik perhatian kakak kelasnya, Prima.
Tak sedikit kaum adam bercita-cita untuk mendapatkan hati Miki. Menjadi pacar Miki adalah anugerah terindah dan keberuntungan terbesar bagi mereka. Hal yang sering dipertanyakan kaum hawa, apa daya tarik Miki? Para pria hanya bisa menggelengkan kepala sambil tersenyum mesum, seolah angan-angan abstrak dengan lope-lope menyumbat pikiran mereka. Namun tak sedikit dari mereka yang bisa menjawab. Katanya: “Miki adalah gadis ceria. Senyumnya membuat hati setiap orang yang melihat menjadi berbunga-bunga. Gadis itu tidak berusaha tampil sempurna (jaim), tapi ia selalu berusaha tampil dengan natural dan apa adanya.”
Meski bagi kaum hawa berkelas, tawa ngakak Miki bisa dikategorikan sebagai gadis kelas bawah, namun Miki memilih cuek dan be cool. Miki terkenal sebagai kakak yang baik. Ia sangat dewasa, bertanggung jawab, pintar, suka menolong, dan rela berkorban untuk orang lain. Namun dari semua sifat perfect-nya itu, sebenarnya Miki adalah gadis yang lemah. Ia pintar menyembunyikan perasaan yang menurutnya hanya dia saja yang tahu. Itu sebabnya, para kaum adam dibuat bertanya-tanya dan salah tingkah karena sifat misteriusnya yang satu ini.

Stefan William
Toma (19th)-pria blesteran Amerika Indonesia ini terkenal dengan sifat jailnya. Secara fisik, pria manis ini punya daya pikat tinggi. Meski banyak orang sebal karena tingkahnya yang jail dan “autis”, namun jika Toma sudah mengeluarkan senyum mautnya, rasanya rumah yang terbakar bisa ludes karena terpaan hujan es.
Toma adalah cowok terjail yang pernah Miki kenal. Pria yang jago naik turun tembok ini selalu punya cara untuk membuat keluarga besarnya cemas. Singkat kata, Toma masih kekanak-kanakan.
Dari semua anggota keluarga yang ia miliki, oma(nenek buyut)
adalah orang yang paling memanjakan Toma. Toma pun sangat manja dan menyayangi nenek buyutnya itu. Karena perlindungan sang nenek, Toma tumbuh menjadi pria pengecut bernyali ciut. Dibalik wajahnya yang menawal dengan segala bakat yang dimilikinya, ia memiliki sifat pengecut yang sangat tinggi. Namun semua itu tertutupi, akrena karismanya yang sangat tinggi.

Bintang Maulana

Prima(19th) cowok penyayang dan sangat menyukai music. Suaranya yang merdu membuat hati Miki berdegup cepat. Prima juga menjadi idola di kampusnya. Suara dan wajahnya yang manis menjadi daya pikat kaum adam. Satu mahkluk yang sangat disayanginya mungkin masih melebihi sayangnya pada Miki, yaitu gitarnya. Terkadang hal ini membuat pertengkaran kecil antara Miki dan Prima.


 Ariel Tatum

Monika (16th) gadis berambut panjang nan indah ini memiliki sifat feminim. Berbeda dengan Miki yang casual, Monika adalah gadis yang memiliki daya pikat tinggi karena kepintarannya berdandan. Gadis ini selalu up to date soal fashion. Ia juga bercita-cita untuk menjadi desainer sekaligus pragawati. Ambisinya sangat besar.
Di usianya yang masih meremaja itu, Monika sering terpancing omongan teman-temannya. Kepribadiannya masih mudah terombang-ambing. Sifatnya yang paling mencolok adalah kesabaran tinggi untuk mendapatkan apa yang dia inginkan. Gadis itu sangat mencintai pasangannya dan tidak akan begitu saja membiarkan pasangannya itu pergi darinya. Monika adalah gadis yang pantang menyerah. Ia juga sangat manja dan masih bergantung pada kakaknya, Miki. Karena dia anak bungsu, ayah, ibu, dan kakaknya selalu menjadi tempatnya berlindung.

Sinopsis

Miki (Yuki) dan Monika (Ariel) adalah kakak beradik yang terpaksa terpisah karena orang tua mereka bercerai. Miki ikut ibunya dan Monika ikut ayahnya. Sejak masuk sekolah seni, Miki dan Monika jatuh cinta pada seorang pria. Monika akhirnya berpacaran dengan Toma (Stefan) dan Miki pacaran dengan Prima (Rizza).

Setelah terpisah, Miki dan ibunya tinggal di rumah tunangan ibu Miki yang baru. Disana Miki akan punya saudara laki-laki yang umurnya lebih tua darinya. Miki terkejut saat saudara laki-lakinya itu adalah Toma, pacar adiknya, Monika. Di dalam keluarga itu ada nenek-kakek, nenek buyut (sesepuh), ajudan, bibi-paman, pokoknya lengkap. Mereka punya karater yang unik. Miki akan sangat kesulitan karena dalam keluarga itu banyak tata krama yng harus dipatuhi. Apalagi Miki dan ibunya sedang masa percobaan alias masih pedekate dengan calon keluarga besarnya.

Di situasi lain, Monika kedatangan tamu, yakni ibu tirinya, dan dia pun punya kakak laki-laki yang baru. Monika terkejut saat pria yang datang ke rumahnya dan memperkenalkan diri sebagai kakak tirinya itu adalah Prima, pacar kakak kandungnya, Miki.

Hal yang paling seru akan lebih dikupas dalam cerita Miki dan Toma. Bagaimana Miki harus menghadapi semua keluarga Toma dengan karater yang unik dan aneh, serta menghadapi kejailan Toma yang saat itu memanggilnya dengan sebutan kakak ipar dengan wajah polos dan imut.
Apakah Miki dan Toma akan saling jatuh cinta? Mungkinkah Monika juga akan jatuh cinta dengan kakak tirinya yang tak lain adalah pacar kakaknya, Miki? Jika itu benar, bisakah mereka bertukar pasangan? Atau…mereka harus kembali pada pasangan masing-masing dan tetap menjaga kata “kesetiaan?”






8 komentar:

  1. Heyyy.. story baru'a boleh jg..
    Moga ntar miki sma toma #hope..
    Eh, trnyata pnggemar ufo baby jg yaa..

    BalasHapus
  2. Wow, dr sinopsis awal nya aja udah bikin penasaran. Kayaknya seru dhe, penasaran gimana kisah nya miki-toma dan jg monika-prima hehehe pasti seru dhe. Hwaiting kak mir!Wow, dr sinopsis awal nya aja udah bikin penasaran. Kayaknya seru dhe, penasaran gimana kisah nya miki-toma dan jg monika-prima hehehe pasti seru dhe. Hwaiting kak mir!

    BalasHapus
  3. Iyaa cz aLmat blog km pke myukanata..
    Itukan nma yg ada d'ufo baby..

    BalasHapus
  4. waaahhhh pasti seru nichh... bagus bagus bagus buuangget my sister.. :)

    BalasHapus
  5. huah... aku bari bisa baca... ehehehehe... ayo semangat begadang,,, baca sampe posting terakhir... hehehehe...

    BalasHapus